Ferdy Sambo mengira kekuasaan yang dimiliki dapat melindungi dirinya
![]() |
Ferdy Sambo (Tribunnews.com) |
Video-video di Youtube, Tiktok, dan Snack Video menyebut nama atau mengulas kasus tentang Sambo melesat dalam jumlah view.
Saya sendiri pernah mengunggah video yang menyebut nama Sambo dan langsung meroket 50 ribuan view per hari.
Luar biasa! Itu adalah pertanda kasus pembunuhan Yosua Hutabarat itu menyita perhatian luas di masyarakat.
Kekuasaan dan kehormatan
Meraih Pangkat Inspektur Jenderal Polisi berarti masuk jajaran elite dan memiliki otoritas yang tinggi. "Otoritas" adalah kekuasaan (power) yang legal atau sah. Dengan otoritas seseorang memiliki kewenangan untuk untuk melakukan atau menentukan sesuatu bagi orang lain. Bagi seorang inspektur jenderal kewenangan (kekuasaan) itu besar.
Kekuasaan yang besar melahirkan kehormatan yang besar. Kehormatan dapat diartikan sebagai prestige. Power dan prestige selalu beriringan. Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) daring memiliki banyak kata tentang kehormatan seperti: yang dihormati, tempat kita menaruh hormat, kebesaran, kemuliaan, nama baik, dan harga diri.
Semua definisi itulah yang dinikmati Sambo selama karirnya, khususnya sebagai seorang jenderal; apalagi karirnya naik dengan cepat sampai-sampai dia menjadi jenderal bintang dua termuda.
Bukan cuma itu. Dia juga ternyata kaya raya. Ini kata media. Saya sih tidak tahu berapa kekayaannya. Cuma dari info di persidangan yang menyebut dia berjanji beri uang 1 miliar kepada Eliezer dan masing-masing 500 juta kepada Fuad Ma'ruf dan Ricky Rizal, memang ketahuan kalo dia banyak duit.
Kemurkaan
Kata yang cocok untuk emosi Sambo adalah "murka", yang berarti marah sekali. Dia bukan sekedar marah, dia marah sekali. Kalau cuma marah biasa, tak mungkin sampai membunuh.
Amarah selalu ada sebabnya. Murka jelas ada sebabnya pula. Kata Sambo, kemurkaannya disebabkan martabat keluarganya dilukai oleh Yoshua Hutabarat dengan cara melakukan pelecehan seksual kepada Putri Candrawati (PC), isterinya.
Hakim tidak mendapat keyakinan bahwa PC sungguh dilecehan secara seksual (diperkosa). Saya sendiri pun sejak awal tidak memiliki keyakinan bahwa PC dilecehkan secara seksual.
Kekuasaan Sambo gagal melindungi dirinya
Keputusan pengadilan untuk menghukum mati Sambo membuktikan kekuasaan yang dia miliki gagal melindungi dirinya sendiri; gagal juga melindungi PC, Kuat Ma'ruf dan Ricky Rizal.
Dari informasi pengadilan diketahui Sambo minta Eliezer untuk menembak Yoshua Hutabarat, sebab kalau Sambo sendiri yang menembak tidak ada yang bisa memberikan perlindungan.
Rupanya Sambo lupa bahwa membunuh adalah kejahatan besar. Kejahatan yang dilakukan oleh orang bertitel elite, memiliki kekuasaan dan martabat yang tinggi, tentu menjadi sorotan banyak pihak dan menjadi pemberitaan di mana-mana.
Sejarah membuktikan bahwa penguasa-penguasa absolut (diktator) pun bertumbangan. Kekuasaan mereka sangat besar, tapi tidak dimanfaatkan untuk kebaikan umum (bonum commune). Kekuasaan yang menjadi tujuan dalam dirinya sendiri akan berhadapan dengan kebenaran. In such a case truth prevails.
Komentar
Posting Komentar